Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

[Gratis] Lomba Poster Nasional 2023 RDK UGM 1444 H Terbuka Untuk Umum

Lomba Poster Nasional 2023 RDK UGM 1444 H Terbuka Untuk Umum
Desain grafis merupakan kemampuan yang saat ini sedang populer dan banyak dibutuhkan, baik di kalangan pelajar maupun pekerja. Dengan desain grafis yang baik maka pesan yang ingin disampaikan dapat dengan mudah dipahami oleh masyarakat. Perlombaan ini dilaksanakan secara online. Dalam perlombaan ini, para peserta dituntut untuk membuat karya berupa poster sesuai dengan tema yang telah ditentukan oleh panitia yaitu "Permasalahan Lingkungan dan Aksi Nyata".

Lomba Poster 2023 kali ini merupakan lomba desain dengan pendaftaran bersifat gratis dan terbuka untuk umum. Pendaftaran dibuka pada 19 Maret dan ditutup pada tanggal 8 April 2023. Total hadiah yang diperebutkan senilai jutaan rupiah. Oleh karena itu, jangan sampai ketinggalan ya!

Lomba Poster Nasional 2023 RDK UGM 1444 H Terbuka Untuk Umum

Tema

Tema lomba poster adalah "Permasalahan Lingkungan dan Aksi Nyata".

Timeline

  • 19 Maret - 8 April 2023 : Masa pendaftaran dan pengumpulan karya
  • 9 - 15 April 2023 : Masa Penjurian
  • 16 April 2023 : Pengumuman Pemenang

Ketentuan

1. Follow akun instagram @kabarlomba_com dan channel telegram t.me/kabarlomba untuk mendapatkan informasi lomba terbaru

2. Kategori yang dilombakan adalah Desain Poster Digital.

3. Perlombaan dilaksanakan secara online.

4. Pembuatan desain poster dibuat menggunakan perangkat elektronik melalui aplikasi Canva, Adobe Photoshop, PixelLab, dll.

5. Peserta wajib menuliskan judul poster pada karya yang akan diikutsertakan dalam perlombaan.

6. Peserta wajib menyertakan logo RDK UGM pada poster yang akan dilombakan. Logo dapat diunduh melalui Logo RDK UGM. Apabila tidak mencantumkan logo RDK UGM akan dikenakan pengurangan poin sebesar 5 poin.

7. Poster harus memuat identitas peserta berupa nama, asal daerah/instansi.

8. Desain poster yang diikutsertakan pada cabang lomba ini merupakan hasil ciptaan sendiri (orisinal), tidak menjiplak, tidak mengambil milik orang lain, belum pernah diikutsertakan dalam lomba lainnya, serta belum pernahterekspos pada media manapun. Peserta diwajibkan melampirkan surat pernyataan orisinalitas karya yang menyatakan belum pernah diikutsertakan dalam lomba lain atau belum pernah dipublikasi. Template surat pernyataan orisinalitas karya dapat diunduh melalui Surat Pernyataan Orisinalitas Karya.

9. Karya desain poster tidak mengandung unsur penghinaan Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan (SARA), hoax dan pornografi/pornoaksi.

10. Karya yang dikirimkan merupakan hasil karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan di sosial media manapun serta belum diikutsertakan pada lomba manapun.

11. Panitia memiliki hak sepenuhnya atas karya Desain Poster yang diikutkan lomba untuk keperluan kegiatan, promosi, dll. Sedangkan, hak cipta tetap milik pemilik karya.

12. Panitia berhak mendiskualifikasi setiap peserta yang dianggap melakukan kecurangan.

13. Setelah mendaftarkan diri dan mengirimkan karya Desain Poster, peserta dianggap menyetujui semua syarat dan ketentuan yang telah disebutkan di atas.

Biaya Pendaftaran

  • Gratis

Hadiah

  • Juara I : Uang Pembinaan Rp1.000.000 + E-Certificate
  • Juara II : Uang Pembinaan Rp750.000 + E-Certificate
  • Juara III : Uang Pembinaan Rp500.000 + E-Certificate

Link Penting

Narahubung

  • Bila (082313921762)
  • Instagram : @rdkugm⁣
  • YouTube : RDK UGM
  • Twitter : @rdkugm⁣
  • Facebook : Ramadhan di Kampus UGM
  • Line : bit.ly/RDKUGM⁣
  • Spotify : RDK UGM
Mungkin itu saja informasi tentang Lomba Poster Nasional 2023 RDK UGM 1444 H Terbuka Untuk Umum. Silahkan bagikan artikel ini ke teman-teman anda sehingga bisa memberikan kebermanfaatan bagi lebih banyak orang lagi. Silahkan klik jadwal lomba 2023 untuk mendapatkan update lomba 2023 terbaru yang kami kategorikan berdasarkan deadline (bulan).

Posting Komentar untuk "[Gratis] Lomba Poster Nasional 2023 RDK UGM 1444 H Terbuka Untuk Umum"

INI BUKU STRATEGI untuk Jadi Awardee Beasiswa Luar Negeri by Kobi Education (@kobieducation)